Berita Bola, Hadirkan Gelar Juara Liga Inggris, Klopp Bakal Jadi Legenda Liverpool
Legenda Liverpool, Markus Babbel, mengatakan Jurgen Klopp bakal masuk dalam lima besar pelatih top dalam sejarah Liverpool jika mampu menghadirkan gelar juara Liga Inggris musim ini. Babbel sendiri menilai juru taktik asal Jerman itu merupakan sosok yang fantastis.
“Ini akan menjadi persaingan yang sangat ketat. Manchester City punya masalah mereka musim ini, sekarang Liverpool. Tapi memang mustahil untuk selalu menjadi yang terbaik sepanjang tahun dan ini terjadi di sepakbola, saya harap Liverpool bisa melakukannya,” ujar BaBbel, melansir dari KamusJudi.
“Klopp adalah pelatih fantastis. Ia menantang salah satu tim terbaik di dunia dan jika Anda ingin memenangkan titel maka akan selalu ada tekanan, tapi ia menanganinya dengan sangat baik dan mampu mengontrol segalanya,” tambahnya.
[ Baca Juga : Lingard: Solskjaer Dapat Dukungan Penuh dari Pemain Man United ]
“Ia akan berada dalam lima besar pelatih top dalam sejarah Liverpool karena mereka sudah lama tidak pernah juara. Itu sangat membuat fans frustrasi dan mereka selalu mengidamkan gelar juara dan jika ia memenangkan liga musim ini maka akan menjadi salah satu pelatih terbaik dalam sejarah klub,” sambungnya.
Seperti diketahui, Klopp membawa Liverpool berada dalam performa terbaik mereka musim ini. Klub berjuluk The Reds itu terus menunjukkan konsistensi mereka sejak awal musim. Akan tetapi, saat ini mereka tengah sedikit kesulitan.
Liverpool harus tergusur dari puncak klasemen sementara musim 2018/19 ini setelah Manchester City menyamai perolehan poin mereka 62 berkat kemenangan 2-0 atas Everton, tengah pekan kemarin.