Berita Bola, Kerap Tunjukkan Performa Apik, Carragher Ingin Terus Lihat Ramsey di Skuad Utama Arsenal
Legenda Liverpool, Jamie Carrager, memberikan komentar terkait performa salah satu pemain Arsenal, yakni Aaron Ramsey. Ia berharap agar bisa selalu melihat Ramsey bermain di setiap pertandingan Arsenal di musim 2017-2018.
Sebagaimana diketahui, Ramsey memang kerap keluar dan masuk dalam skuad utama Arsenal dalam beberapa musim terakhir. Inkonsistensi yang ditunjukkan Ramsey menjadi alasan manajer Arsenal, Arsene Wenger, tak memasukan namanya di skuad utama.
{ Baca juga : ” Barcelona Kini Bukan Lagi Raja Penguasaan Bola ” }
Akan tetapi di musim ini, penampilan Ramsey dinilai cukup impresif sebagai tandem Granit Xhaka di lini tengah Arsenal. Maka dari itu, Carragher pun berharap bisa melihat lebih banyak aksi dari Ramsey di skuad utama Arsenal musim ini.
“Ramsey harus selalu masuk tim Arsenal karena ia salah satu pemain terbaik mereka. Ia mencetak dua gol kemenangan di final Piala FA, tapi apakah peran itu sesuai dengannya di lini tengah dengan dua pemain? Ketika ia memainkan peran itu, ia sebenarnya tak melakukan sesuatu yang berbeda dari yang biasa kita lihat darinya,” jelas Carragher, seperti dikutip Panduan Bermain Judi, Kamis (28/9/2017).
“Ia tampil menjelajah lapangan di banyak pertandingan, jadi itu tipe pemain seperti itu. Bila Anda mengatakan ‘holding midfielder’, itu adalah posisi yang ia mainkan jika Anda suka, tapi ia tidak akan pernah menjadi seorang gelandang bertahan,” lanjut pria asal Inggris tersebut.
“Ia hanya ingin berlari, ia ingin masuk ke dalam kotak penalti lawan. Setengah waktu Anda melihat manajer dan katakan jika Anda memiliki pemain seperti Ramsey, di mana Anda bisa memasukkannya ke dalam tim Anda? Ia memainkannya dalam peran itu malam ini tapi saat merangsek maju ia punya Ozil, ia punyaSanchez,” imbuhnya.