soal-messi-robert-fernandez-ia-dapat-jadi-pembeda-GM0PbcUEdQ

Soal Messi, Robert Fernandez: Ia Dapat Jadi Pembeda

Berita Bola, Soal Messi, Robert Fernandez: Ia Dapat Jadi Pembeda

Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez, tidak segan-segan memberikan pujian kepada Lionel Messi. Ia mengatakan La Pulga –julukan Messi– adalah pemain yang bisa menjadi pembeda di atas lapangan.

Messi kembali menunjukkan kualitasnya saat Barca membantai Espanyol dalam pekan ketiga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu 10 September 2017 dini hari WIB. Pemain berpaspor Argentina itu mencetak hattrick untuk kemenangan 5-0 tuan rumah.

{ Baca juga : ” Iniesta: Apa Pun yang Terjadi, Barca adalah Rumah Saya ” }

Meski begitu, kemenangan Barca sempat tercoreng dengan gol pertama yang dicetak Messi. Sebelum mencetak gol, pemain 30 tahun itu sudah lebih dulu terperangkap offside.

“Messi? Gol pertamanya jelas offide, tapi ia baru saja kembali dari tugas negara dan ia harus melalui perjalanan panjang setelah beberapa pertandingan yang menyulitkan. Ia adalah pemain yang, saat ini, dapat menjadi pembeda di atas lapangan,” kata Fernandez, seperti dikutip dari Panduan Bermain Judi, Senin (11/9/2017).

Selain itu, Fernandez juga yakin Messi akan tetap berseragam Barcelona. Ia berharap sang pemain bisa segera menandatangani perpanjangan kontraknya.

“Kontraknya? Ia mengacu pernyataan presiden (Josep Maria Bartomeu). Perpanjangan kontrak akan terlaksana dalam waktu dekat dan saya harap itu segera terjadi,” pungkas Fernandez.